Memilih nama domain untuk website anda

Jika saat ini anda sedang mencari sebuah nama domain untuk website anda, maka mungkin anda akan mengalami kebingungan dala memilih nama domain yang terbaik. Untuk itu kami akan memberikan beberapa pertinbangan yang bisa anda gunakan dalam menentukan nama domain untuk website anda. Nama domain ini bisa saja sesuatu yang akan menjadi bagian penting dari website anda, jadi anda harus memilih dengan seksama

Hal-hal apa yang perlu anda perhatikan pada saat anda akan memilih sebuah nama domain?

Pastikan mudah diingat

Tujuan utama dari nama domain adalah membantu pengunjung anda untuk mengingat alamat website anda. Jadi adalah kesalahan konyol jika kita membuat nama domain yang susah diingat. Misalnya anda memakai nama domain xtruzzperty788.com. Bukankah orang akan sulit mengingat nama domain ini dibandingkan jika anda memilih nama domain boncos.com. Jadi ini adalah syarat utama nama domain pilihan anda.

Pastikan memakai TLD yang menguntungkan anda

Jika anda menargetkan market di indonesia, maka lebih direkomendasikan bagi anda untuk memakai TLD .id yang memang menargetkan market indonesia. Jika anda memakai TLD .id ini dan server indonesia, maka google akan mengetahui dengan sendirinya bahwa anda menargetkan pasar di indonesia. Jika anda menggunakan .com, maka pastikan anda mengatur target geografis anda di search console.

Gunakan nama domain untuk brand

Dulu ada banyak sekali orang yang membeli nama domain dengan kata kunci pada nama domain tersebut, karena ada banyak sekali orang yang mau melakukan optimasi SEO. Namun SEO saat ini semakin sulit untuk dilakukan. Jadi lebih baik sejak awal anda menggunakan nama domain anda untuk brand. Nama domain dengan kata kunci tidak akan banyak membantu optimasi website anda saat ini.

Jika anda sudah memutuskan nama domain yang akan anda pergunakan, maka anda bisa membeli nama domain ini dari penyedia nama domain. Biasanya penyedia nama domain ini ada yang memberikan promo sehingga anda bisa mendapatkan nama domain dengan lebih murah. Usahakan website anda bisa menghasilkan dalam waktu setahun karena promonya akan berakhir tahun depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *